Wisata Rumah Belanda Lembang Bandung menambah jumlah tempat wisata populer di Lembang selain Farmhouse atau Kampoeng Tulip. Di tempat ini, Anda bisa memanjakan mata dengan pemandangan unik khas Belanda. Atau mengenakan pakaian tradisional dari negara kincir angin tersebut.
Kegiatan seru di Rumah Belanda Lembang Bandung
- Mencicipi Kuliner Khas Belanda
Sebagai negara demokratis yang menerima akulturasi budaya dengan baik. Variasi kuliner sudah menjadi lifestyle yang sulit dipisahkan. Beberapa orang bahkan tidak bisa makan dengan tenang dan nyaman tanpa makanan barat seperti pizza, lasagna dan sebagainya.
Di Rumah Belanda Lembang Bandung ada sebuah café yang menawarkan variasi menu Belanda yang sangat lezat. Seperti apple pie, pumpkin soup, makaroni schotel dan lainnya. Semua menu yang tersedia di sana bisa diterima dengan baik oleh lidah orang Indonesia.
2. Spot Foto Instagenic
Kelebihan lain dari kompleks wisata Rumah Belanda di Bandung memiliki spot foto Instagenic. Anda bisa duduk di depan rumah khas Belanda yang unik atau berpose di depan kincir angin.
Telusuri dan coba satu per satu spot Instagenic yang tersedia. Sebagai dokumentasi atau dishare ke sosial media Anda. Menjelajahi kompleks wisata ini tidak pernah membosankan karena banyak hal menarik yang bisa Anda eksplorasi.
Fasilitas
- Café atau restoran
Hunting foto di Rumah Belanda Lembang cukup melelahkan, apalagi jika Anda belum sempat makan dari hotel. Dinginkan tubuh dan buat perut Anda kenyang dengan mengunjungi café atau restoran yang ada di dalam kompleks wisata. Coba berbagai best menu dari café atau restoran tersebut.
- Tempat sewa kostum tradisional Belanda
Foto di area wisata Bandung yang lagi hits, Rumah Belanda Lembang akan lebih mengesankan bila Anda menyewa kostum tradisional yang sudah disediakan. Anda akan terlihat cantik dengan kostum ala noni Belanda.
Menyewa kostum tersebut mungkin mengeluarkan biaya yang cukup mahal sekitar Rp 50 ribu beserta segala aksesorinya. Tapi sebanding dengan hasil foto unik yang akan Anda peroleh.
- Toilet umum dan playground
Selain menyediakan fasilitas utama seperti yang disebutkan sebelumnya, Rumah Belanda juga memiliki beberapa fasilitas pendukung. Seperti playground dan toilet umum.
Lokasi dan tiket masuk
Kunjungi tempat wisata Rumah Belanda yang berada di Jalan Raya Maribaya Sukamaju, Cibodas, Lembang. Agar hasil foto di kamera atau smartphone lebih semarak, ajaklah teman-teman Anda untuk pergi bersama.
Agar diizinkan masuk ke tempat wisata ini, Anda wajib membayar tiket sebesar Rp 15 ribu- Rp 20 ribu. Alangkah bijaknya jika Anda membawa uang saku lebih banyak untuk memenuhi kebutuhan makan di café dan sewa kostum tradisional Belanda.
Nikmati pengalaman baru bermain di kompleks wisata Rumah Belanda Lembang yang populer dan berkarakter. Tempat wisata ini akan mengobati kerinduan Anda akan keindahan Belanda.
Oleh: hariliburnasional.com