Saturday, February 8, 2025
HomeDestinasi WisataRasakan Kesejukan Air Terjun Tujuh Cilember Yang Penuh Dengan Fasilitas Lengkap

Rasakan Kesejukan Air Terjun Tujuh Cilember Yang Penuh Dengan Fasilitas Lengkap

Air terjun tujuh Cilember berada di antara Desa Cibeureum dan Cilember. Objek wisata ini didesain seperti kolam alami menggunakan bongkahan batu. Menikmati sejuknya curug dengan berendam dan berenang merupakan pilihan terbaik.

Rasakan Kesejukan Air Terjun Tujuh Cilember Yang Penuh Dengan Fasilitas Lengkap

  1. Berkemah

Hal yang harus dilakukan di sini selain menikmati dan mandi air terjun, adalah berkemah. Bagi Anda yang ingin berkemah, namun bingung menentukan lokasinya, langsung saja ke taman air terjun ini. Ajak teman-teman untuk merasakan keasrian Curug Cilember.

Tentunya kawasan air terjun cukup aman. Ada pihak pengelola yang melakukan pengawasan hingga malam hari. Tidak perlu repot membawa tenda, tinggal menyewa saja. Harganya pastinya sangat terjangkau sekitar Rp 180 ribuan untuk 4 orang.

  1. Berfoto di Spot Menarik

Namanya tempat wisata, semua menyediakan spot foto estetik dalam rangka menarik wisatawan. Begitu juga, di spot foto Air Terjun Tujuh Cilember. Contohnya, ada rumah hobbit, taman bunga dan gardu pohon. Masih banyak lokasi lainnya yang dihiasi pemandangan hijausnya pepohonan.

Setelah membayar tiket masuk, pengunjung langsung disuguhi lintasan tracking tangga berbatu. Tetapi, semua batu ini ditata rapi memudahkan wisatawan melewatinya. Keasrian kawasan air terjun langsung terjun, sebab ada banyak pohon pinus berjajar dengan rapi.

  1. Taman Kupu-Kupu

Kawasan air terjun juga menyediakan taman budidaya kupu-kupu. Selain sebagai hiburan, taman ini bagus sekali sebagai wisata edukasi. Jadi, senang sekaligus pengetahuan akan diperoleh. Semua boleh berkunjung mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Pengunjung diberikan kesempatan melihat langsung proses metamorfosis kupu-kupu mulai dari kepompong sampai menjadi kupu-kupu. Karena hal ini, taman ini menjadi berbeda dari objek wisata lainnya. Bagi yang belum pernah melihat perkembangan kupu-kupu, segera tentukan jadwal berkunjung ke sini.

  1. Penginapan

Pihak pengelola sengaja menyiapkan villa sebagai tempat penginapan wisatawan Air Terjun Tujuh Cilember. Hal ini pastinya sangat membantu bagi pengunjung dari luar kota Bogor. Terlalu jauh untuk pulang, biasanya lebih memilih menginap.

Villa di tengah hutan pinus dan ditemani sejuknya kawasan air terjun, memberikan nuansa bermalam tersendiri. Cocok juga untuk pasangan supaya lebih romantis. Tersedia gampling bertipe rumah segitiga, recommended untuk dipilih.

  1. Wahana Permainan

Wahana permainan yang dapat dinikmati di Curug Cilember cukup beragam. Tinggal pilih sesuai keinginan, mulai dari terapi ikan, area playground, taman kelinci hingga kolam renang. Karena itu, sangat cocok membawa anak-anak ke sini.

Sedangkan untuk orang dewasa disediakan bisa mengikuti panahan, sepeda terbang dan paint ball. Sepeda terbang harus dicoba bagi Anda yang suka olahraga menantang adrenalin. Sedangkan panahan dapat digolongkan olahraga santai.

Itulah informasi seputar wahana, daya tarik dan aktivitas yang dapat dilakukan selama liburan di Air Terjun Tujuh Cilember. Recommended untuk warga lokal maupun luar Bogor. Seperti sudah disebutkan tadi, disediakan penginapan di curug ini sehingga tidak perlu khawatir bagi wisatawan yang jaraknya jauh.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments